Tuesday, March 8, 2022

Kebiasaan Orang Jepang di Musim Dingin

Halo readers, di Jepang saat ini sedang berada di penghujung musim dingin menjelang musim semi. Suhu mulai menghangat dan bunga plum mulai bermekaran. Tapi, pernahkah readers penasaran, orang Jepang itu tiap musim dingin ngapain aja sih? Biar readers nggak penasaran, Ai kali ini ingin berbagi kebiasaan yang banyak dilakukan orang Jepang selama musim dingin.


Sakura yang dinanti selama musim dingin

Menghangatkan diri pada Kotatsu


Kebiasaan orang Jepang selama musim dingin salah satunya adalah menghangatkan diri di dalam meja penghangat yang biasa disebut sebagai kotatsu. Jika readers adalah penggemar anime dan manga Jepang, maka sudah tidak asing lagi dengan kebiasaan orang Jepang makan jeruk di atas kotatsu. Itu betul sekali. Karena selama musim dingin, buah jeruk sedang musimnya panen. Selain buah jjeruk, orang jepang juga makan malam di atas kotatsu.




Bahkan, kadang sampai tidur di dalam kotatsu karena lebih menggemat listrik dibandingkan dengan menggunakan AC. Namun hati-hati, tidur di dalam kotatsu biasanya akan menyebabkan masuk angin.


Berendam di dalam ofuro atau onsen


Selain menghangatkan diri dalam kotatsu, orang Jepang selama musim dingin juga senang berendam di dalam ofuro atau onsen. Ofuro adalah bathtub di dalam kamar mandi, sedangkan onsen adalah pemandian air panas. Karena tidak mungkin setiap hari pergi ke onsen, orang Jepang lebih sering berendam dalam ofuro setiap malam menjelang tidur. 



Jika rumahnya mempunyai kamar mandi dengan ofuro yang besar, baisanya bisa untuk mandi bersama dengan anak-anak, seperti yang biasanya kita tonton di serial Crayon Shinchan ketika Misae atau Hiroshi mandi bersama Shinchand an Himawari.


Memakai baju dalam penghangat


Baju dalam penghangat di jaman sekarang biasa diucap sebagai heattech. Meskipun heattech pada dasarnya adalah sebuat teknologi fashion yang dipopulerkan oleh Uniqlo yang membuat baju dalam hangat, namu sekarang penggunaan kata heattech sudah merujuk kepada semua merk baju dalam penghangat di Jepang. 




Memakan oden dan nabe


Selama musim dingin, orang Jepang lebih sering menghidangkan sup panas dibandingkan dengan jenis masakan lainnya. Yang paling sering dihidangkan adalah oden dan nabe. Oden adalah sup yang berisi beraneka macam fish cake, telur, rumput laut, chikuwa, lobak, dan sate otot daging.




Sedangkan nabe adalah sup yang disajikan di atas panci yang bernama nabe. Supnya bisa bermacam-macam bumbu, sesuai dengan selera.




Dengan memakan sup, badan menjadi lebih hangat di musim dingin.


Selain kebiasaan orang Jepang melakukan sesuatu, ada juga kebiasaan orang Jepang yang merupakan reaksi dari adanya sesuatu. Salah satunya adalah kesetrum.


Tersengat listrik statis


Orang Jepang di musim dingin sering sekali tersengat listrik statis ketika menyentuh benda-benda logam. Daun pintu rumah, pintu mobil, bahkan meja dan kursi berbahan logam pun bisa menyengat. Sengatan listrik statis itu rasanya mengagetkan dan sakit loh, readers. Karena terkadang menimbulkan percikan api yang mengejutkan kulit kita sehingga kita menjadi kaget dan tak jarang Ai malah sampai melompat mundur ke belakang karena saking kaget dan sakitnya.



Listrik statis ini disebabkan karena adanya tumbukan ion dari benda logam ke tubuh kita akibat udara sekeliling yang kering. Selama musim dingin, jangan dibayangkan kelembaban udaranya tinggi ya, readers. Justru sebaliknya, kelembaban udara di Jepang selama musim dingin justru sangat rendah. hal itu mengakibatkan udara menjadi kering dan mudah menjadi sarana pertukaran aliran ion. Sehingga, listrik statis sering kali timbul karenanya.


Mengganti ban mobil


Sebelum memasuki musim dingin, orang Jepang juga mempunyai kebiasaan untuk mengganti ban mobilnya menjadi ban mobil khusus salju. Bannya lebih tebal dan dikondisikan untuk melewati jalanan licin dan bersalju sehingga aman untuk dikendarai selama musim dingin.




Nah itu adalah beberapa kebiasaan orang Jepang di musim dingin. Kalau di negara lain, seperti apa ya, readers? Ai penasaran juga nih!!!


EmoticonEmoticon