Thursday, May 2, 2013

FlashBack : 20 November 2011 - My First Rainbow in Japan

Flashback adalah bagian dimana saya pernah menulis cerita ini kemudian saya ceritakan kembali sekarang. Karena kebanyakan blog2 saya itu sudha terkunci dan kelupaan apa username dan passwordnya. Makanya niat banget blog yang satu ini dijaga sampai ditulis dalam pengingat di kamar lho hehehe.

Cerita ini saat saya ada di bulan2 pertama tinggal di tempat ini. Masih ga ngeh apa2, bahasa juga mulai kacau balau, belum pede ngomong bahasa inggris, sudah dicekokin bahasa jepang, lucu banget kalau ingat saat itu hehehe.
Nah sedikit edit pada judulnya :D (ketahuan banget saat itu masih messy banget), tanpa merubah isi di dalamnya, hanya sedikit cerita tentang beberapa bagian sebagai pemerjelas.
------------------------------------------------------------------------------------------------------------

My First Rainbow on Japan

Konnichiwa... (Selamat siang-red)

Hari ini ame ga furimasu. Aduh bahasa saya campur2 ya hehe. Maksudnya hari ini turun hujan. Sebenarnya pagi tadi enggak hujan sih, pas aku berangkat kuliah masih terang walau dinginnya gak mau kalah sama di dalam kulkas, tapi ok lah ada sedikit sinar matahari.
Lha koq pas selesai kelas, eh taunya hujan turun dan semakin deras. Langsung aja aku larikan Ichi Sen ku (sepedaku tercinta yang ku beli dengan harga 1000 yen) ke kaikan. Huff di tengah jalan ketemu sama Terry dan Korey. Korey bilang "sedikit dingin ya", kemudian mata saya mendelik (melotot gedhe banget dan membuat mata saya semakin belok) dan bilang " Tottemo samui!!!! (dingin sekali) Seperti hidup di dalam kulkas!!!) dan mereka berdua tertawa ngakak. Heh dasar orang2 4 musim, tak tahu penderitaan orang 2 musim >.<
(Terry dan Korey adalah dua orang bule berbahasa native inggris, Terry dari Sydney, Korey dari Honolulu. Dua orang ini sangat baik banget, beda dengan kebanyakan bule berbahasa inggris lainnya yang terkesan sombong dan jarang bergaul dengan orang2 asia selain jepang dan china. Sampai sekarang saya dan Terry masih berkawan baik dan berkomunikasi lewat sosial media)

Baiklah dan saya secepatnya masuk ke dalam kaikan dan naek naek ke puncak gedung ke lantai 4, tempat kamar saya berada. Sedikit leyeh2 sampai Hami calling mengajak ke kanesue setelah hujan berhenti. Dan akhirnya saya ke Kanesue dan bertemu Hami di sana. Hami memberi tahu apapun tentang kegunaan barang2 di kanesue, dan akhirnya saya bisa membedakan mana daging sapi dan mana daging babi hehehe.
(Hami adalah cewek jenius lain di program saya selain Zaya. Dia dari Vietnam, dan usianya satu tahun dibawah saya, tapi dia kakak tingkat saya dan sekarang masuk sebagai mahasiswa S3. Orangnya cantiiiik banget dan ramah.
Kanesue adalah tempat seperti Hypermart tapi lebih kecil. Barang2nya lengkap kecuali pakaian. Dan harganya paling murah diantara supermarket2 lainnya)
After that, kita keluar dari Kanesue...hujaaaaaan lagi >.<
Hujannya seneng banget maen kucing2an, padahal matahari bersinar dengan bangganya hededeh.... Dan kita berdua nekat pergi ke Drag Yutaka untuk membeli.... PONDS hehhe (jauh2 ke jepang beline Ponds juga ck ck ck >.< )
(Drug Yutaka adalah toko obat dan perlengkapan seperti alat mandi, shampo, sabun, detergent dll. Harganya sedikit lebih mahal dari kanesue, tapi obat2an disini lengkap sekaligus ada obat diet dan alat2 diet jg loh)

Setelah itu, kita pulang...hujaaan tambah deras dan saya melihat pelangi bersinar samar2 di sela2 awan kelabu. Wow....ternyata ada pelangi juga di jepang, pikir saya. (Pikiran yang aneh ya hehehe).
Ya sudah akhirnya saya ambil beberapa gambar, namun sayang pelanginya cepat sekali menghilang.
Hmmm jalan2 di kala hujan ternyata tak buruk juga, tapi aku perlu membasuh kepalaku biar gak deman hiihi
                   Ini dia jepretan pelangi saat itu


EmoticonEmoticon