Wednesday, November 25, 2015

Poligami (Jilid 2)

Jauh di awal tahun ini saya pernah menuliskan opini saya tentang Poligami. Yah, siapa sih wanita yang rela dipoligami? Bahkan wanita shaleha tingkat tinggi macam teh ninih juga enggan dipoligami. Nggak usah kekinian misalnya, tidak dipungkiri bahwa istri Rosulullah yang katanya paling dicintai oleh Rosulullah, 'Aisyah, aja cemburu dengan istri2 lain, bahkan cemburu dengan almarhumah Khadijah ra. Seperti orang jawa sering bilang, ing ngatase Kanjeng Rosul yang bisa berlaku adil dengan istri2nya saja masih dicemburui, apalagi laki2 biasa macam kamu kamu???

Seperti yang baru2 ini dalam berita, kisah perpoligamian yang menimpa saudara Ana Abdul Hamid dari Gorontalo oleh suaminya (yang menurut saya biasa banget, nggaka da cakep2nya sama sekali), namanya Erick Jafar, dengan istri kedua yang bernama Putri Hasiru. Saya berani saja menuliskan nama2 beliau semua, karena sudah banyak tersebar di dunia maya kisah2nya. Saya hanya geleng2 kepala. Koq ya bisa. Mengingat, dua wanita itu cuantiknya masyaa Allah. Kaya pula, seolah sudah sempurna saja dimata orang2 awam seperti kita. Lantas apa sih yang si Erick ini cari? Nafsu semata?

Coba mari kita telaah hukum2 perpoligamian. Karena saya itu awam, setahu saya (tolong dibenarkan), syarat poligami itu apabila istri pertama sudah tidak mampu lagi menjalankan tugasnya sebagai istri. Dari syarat pertama saja, secara jauh kita melihat pada kasus diatas, istrinya masih mampu untuk menjalankan kewajibannya sebagai seorang istri loh. Buktinya masih bisa melahirkan 3 jagoan yang ganteng2 dan lucu2. Sehat, tidak cacat fisik, dan masih melanjutkan studi S2 di fakultas hukum. Loh...kurang apa? Hmm..mungkin kurang pinter masak. Ah, jaman sekarang itu restoran murah banyak koq, atau bisa sewa tukang masak. Beres.

Syarat selanjutnya adalah, apabila istri pertama itu sudah menyetujuinya. Lho lho...saya stalking2 di intagram, ternyata mbak Ana ini nggak tahu kalau beliau sudah dipoligami, dan baru tahu belakangan. we o we. Sudahlah, dari dua syarat mutlak hukum perpoligamian yang orang2 awam ketahui saja sudah nggak pas. Lantas, tujuan si Erick ini apa? Ya...sudah jelas to...nafsu.

Banyak sekali laki2 yang memang secara naluriah tidak akan bisa lepas dari godaan wanita. Meski sudah tua sekalipun. Tapi bagaimana kita sebagai wanita? Nggak mau kan suami kita nantinya ikut2an poligami. Dan saya yakin sekali diluar sana masih banyak wanita2 yang masih berpikiran picik, kalau laki2 hanya ingin wanita2 muda untuk jadi istrinya. Pada kenyataannya, banyak laki2 yang beristrikan jauh lebih tua dan rumah tangga mereka harmonis. Kita mabil contoh, Donna Agnesia dan Darius Sinathrya, beda usia 6 tahun lho.

Untuk mencegah praktek perpoligamian, kita harus pintar2 juga milih laki2. Saya kepo, ternyata di tulisan blog mbak Ana ini terungkap bahwa si Erik ini sudah playboy dari jaman muda. Ya, pelajaran pertama yang harus kita ambil adalah, bahwa kita harus pandai2 milih pasangan. Jangan sampai kita ngotot menikah dengan playboy yang nggak tobat2. Ditambah lagi, usia mereka ketika menikah masih dalam usia bermain. Dalam arti, mereka masih sangat muda. Sekitar 20 tahun kalau tidak salah. Saya itu umur 20 tahun baru masa ganti pacar je. Maka pelajaran kedua adalah, matangkanlah pola pikir kita terhadap komitmen bernama pernikahan. Karena menikah itu pastinya untuk seumur hidup kan? Kalau memang belum mantap, ya mbok ya nunggu kuliahnya selesai dulu, kali aja di tempat kerja ketemu dengan pria baik2. Terkadang usia muda itu masih labil dan dalam lubuk hati terdalam pasti masih ingin main2 dan lirik2 yang lebih baik. Teman2 saya banyak yang mengakuinya koq, jadi informasi ini valid heuheu.

Rupanya, menjadi wanita cantik, berpendidikan, ahli masak dan segalanya tidak menjadi jaminan untuk tidak disakiti. Maka kita harus membentengi diri sendiri untuk mencegah perpoligamian. Tentu saja, melayani suami dengan baik. Oke, masalah ini saya nggak akan bahas, karena saya belum pernah. Skip. Disamping itu, terkadang,s edikit terkanan kegalakan untuk suami, dan sedikit cerewet untuk mengingatkan suami agar jangan pernah lirik2 itu ternyata perlu. Paling tidak, selama pacaran LDR dan ketemu 2 tahun sekali, saya cukup berhasil dengan mempertahankan si mas pacar. Tapi, kembali lagi kepada pola pikir laki2nya. Kalau laki2nya nggak kuat, ya pastilah perpoligamian itu terjadi. Makanya, dari awal tadi saya tulis, hati2 nyari pasangan.

Kemudian saya ingin menyoroti wanita2 yang tega untuk menjadi yang kedua. Saya tulis tega, bukan rela. Karena si nomor dua ini pastinya sudah tahu bahwa si laki2 sudah punya istri dan anak yang sah. Lantas kenapa masih tega untuk dinikahi? karena cinta? Ah bullshit. Cinta itu sama koq baik muda atau tua. Bisa datang dan pergi dengan sendirinya. Maka logika seharusnya bisa membantu cinta untuk berfikir. Bukankah, cinta itu membahagiakan? Lantas, mengapa harus ada orang yang tersakiti akan cinta? Apa benar si laki2 100% mencintai yang kedua? Kan ya pasti 50% aja. Maka pesan bagi wanita2, tolong, pikirkan diri kamu apabila kamu hendak ditawarkan menjadi wanita kedua. Pikirkan jika anda menjadi yang pertama, pikirkan sakit hatinya, pikirkan anak2nya, dan pikirkan juga perjuangannya saat si laki2 belum sesukses saat silaki2 melamarmu. Jangan khawatir, akan selalu ada jodoh yang baik, bagi orang2 yang ikhlas.

Dan untuk wanita2 single yang mendekati 30, diatas 30, jangan khawatir. Jangan dengarkan omongan manusia2 picik. Karena jodoh itu Tuhan yang mengatur. Jangan rendahkan dirimu untuk tega dijadikan yang kedua. Lebih baik sendiri, tetapi berprestasi dan mandiri, daripada harus menjadi yang kedua hanya demi predikat sudah menikah. Kalau kata ibu saya, "Syahrini aja belum menikah koq, ngapain ribet?". Yuk yang single2 perbaiki diri, cari rejeki, bahagiakan orang tua dulu. Pada saatnya nanti Tuhan akan mempertemukanmu dengan jodohmu yang insyaa Allah tidak akan mempoligamimu :)


Sumber: http://www.slideshare.net/lukmanul/presentasi-fiqh-poligami



4 comments

mending cari tau hikmah2 syariat poligami dari ahli2 fiqh islam.. jgn cuma nulis tapi, tdk paham betul permasalahan hikmah2 perintah syariat & sunnah..

banyak kesalahan memahami dlm poligami & taqdir akan hanya membuat opini buruk akan syariat poligami..

baiknya., coba baca artikel2 poligami dari para ahli agama islam.. ustadz atau ulama.. agar mendptkan pencerahan akan makna poligami itu sendiri..

banyak2 membaca utk rujukan penulisan.. bukan, hanya cuma menduga2... tapi, bersumberkan dari org2 ahli.. sekalian biar tdk awam... menambah ilmu & wawasan akan syariat & taqdir yg Allah tetapkan..

wallahu alam..

Terima kasih bapak, atas masukannya :)

AGEN JUAL HAMMER OF THOR ASLI
OBAT PEMBESAR PENIS HERBAL ALAMI TERBARU
REAKSI CEPAT DAN AKURAT HASIL PERMANEN
HANYA KONSUMSI 1 BULAN UKURAN PENIS LANGSUNG BESAR DAN PANJANG
MILIKI PANJANG PENIS 17CM - 21CM SEKARANG JUGA
JAMINAN PRODUK AMAN TANPA EFEK SAMPING, BUKTIKAN !!!!!!
HARGA PROMO HAMMER OF THOR ASLI RP.550RB.
INFO PEMESANAN HUB :
TLP/SMS/WA : 0812 2535 7557
PIN BBM : 794A 8B53
KUNJUNGI WEBSITE KAMI DI :
www.vigrxplusasli.net

Itu hak setiap orang wanita utk tidak setuju atau setuju


EmoticonEmoticon